Rapat Koordinasi Persiapan Pembukaan Pelayanan Paspor Di Kab. Bone

BERITA183 Dilihat

HumasBone – Dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan publik, Pemerintah Kabupaten Bone menggelar rapat koordinasi sebagai tindak lanjut hasil audiensi bersama Kepala Kantor Wilayah Ditjen Imigrasi Sulawesi Selatan.

Rapat ini dipimpin oleh Wakil Bupati DR. H. Andi Akmal Pasluddin, SP., M.M., pertemuan membahas tentang pelayanan paspor di Mall Pelayanan Publik (MPP) Kabupaten Bone.

Rapat ini juga merupakan persiapan kunjungan Tim dari Kementerian Imigrasi dan Permasyarakatan Republik Indonesia.

Rapat digelar di Ruang Kerja Wakil Bupati Bone pada Selasa, 11 Maret 2025. Dan dihadiri oleh Kadis DPMPTSP, Kadis Ketenagakerjaan, Kabag Prokopim, Kabag Hukum dan Kabid Persandian Diskominfo.

Melalui Pertemuan ini Pemerintah Kabupaten Bone berkomitmen untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik, termasuk pelayanan paspor, sehingga dapat memenuhi kebutuhan masyarakat dengan lebih baik. Dengan adanya rapat koordinasi ini, diharapkan dapat meningkatkan kinerja dan kualitas pelayanan publik di Kabupaten Bone.(wf)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Informasi Selanjutnya