Syahrul, Terima Kasih Adik Saya Andi Fahsar

BERITA139 Dilihat

“Terima kasih kepada Adik saya H.A.Fahsar, yang selalu berkontribusi dalam memajukan Bone di bidang Pendidikan, kesehatan, pertanian maupun peternakan, yang berujung Sulawesi Selatan selalu terbaik dibanding provinsi lain di Indonesia”

“Orang Bone itu imajinasinya tinggi, bila ilmunya ditambah, dia bisa menaklukkan Nasional, dari sisi politik mampu menaklukkan partai. Kehebatannya orang Bugis itu, ada pada keteguhan hatinya sipakatau, sipakainge, sipakkalebbi. Saling menghormati dan menghargai”

” Kita memang suku yang hebat dan bisa diandalkan. Perayaan Hari Jadi Bone ini, bukan hanya mengukur pembangunan, tetapi lebih meningkatkan rasa kebersamaan untuk kesejahteraan  masyarakatnya”

“Bone adalah penopang di Sulawesi Selatan, mau bicara tentang agama, pendidikan dan kesehatan, Bone selalu terdepan. Kemajuan provinsi Sulawesi Selatan tak lepas dari peran orang Bone yang selalu mendampingi saya dalam roda pemerintahan”

Hal tersebut di atas diungkapkan Gubernur Sulawesi Selatan Dr.H.Syahrul Yasin Limpo,S.H.M.H.,M.Si. dalam sambutannya saat menghadiri Prosesi Mattompang Arajang pada peringatan Hari Jadi Bone ke-688 tahun, di Kompleks Rujab Bupati Bone, Selasa 3 April 2018.

Sementara Penjabat Sementara (PjS) Bupati Bone Ir.H.A.Bakti Haruni,C.E.S. menghaturkan terima kasih, atas kehadiran Gubernur Sulawesi Selatan dimasa jabatan terakhirnya masih menyempatkan diri untuk hadir di tengan-tengan masyarakat Bone dalam perayaan Hari Jadi Bone tahun 2018 ini.

Pjs Bupati Bone sejenak tertegun, tersentak, dan terharu, sesaat memaparkan beberapa keberhasilan Syahrul Yasin Limpo dalam bidang pendidikan, kesehatan, dan program pro masyarakat dalam kepemimpinannya 10 tahun terakhir.

“424 penghargaan telah diraih Sulawesi Selatan, itu semua tidak lepas dari peran Bapak Syahrul Yasin Limpo selaku Gubernur, jangan berhenti berkarya, lanjutkan ditingkat Nasional Dont Stop Komandan,” Ungkap A.Bakti Haruni

Pjs bupati Bone, Ir.H.A.Bakti Haruni, C.E.S. mengatakan, bahwa peringatan HJB bertujuan mengenang kembali nilai budaya, dan nilai juang, serta norma masyarakat Bone.

“Hari ini kita akan menyaksikan Prosesi Mattompang Arajang, yaitu prosesi pembersihan benda pusaka atau disebut Massossoro Arajang. Prosesi ini bukan menyembah benda melainkan simbol kebersamaan dan bentuk kesyukuran kami kepada Allah SWT atas warisan dan peninggalan pendahulu kami, apa yang telah mereka raih” kata A.Bakti Haruni.

Perayaan Hari Jadi Bone ke-688 tahun kali ini dibanjiri sejumlah Pejabat Negara dan Tokoh Nasional di antaranya, Bapak H.Aksa Mahmud, Bapak H.M.Nurdin Halid, 4 Bupati, Pasangan Calon Bupati Bone Dr.H.A.Fahsar M.Padjalangi,M.Si – Drs.H.Ambo Dalle,M.M. bersama Ibu, dan ribuan Warga Bone.

Tak hanya itu, kurang lebih 30 Raja, Sultan, dan tokoh adat dari berbagai kerajaan di Nusantara dan Mancanegara turut hadir dalam Prosesi Mattompang Arajang, yang digelar di Kompleks Rujab Bupati Bone Jalan Petta Ponggawae Watampone.

Selama berada di Bone SYL juga mengunjungi Wisata Tanjung Pallete, mengunjungi Pameran Benda Pusaka Tempo Doloe di Podium Lapangan Merdeka Bone, melakukan Peletakan Batu Pertama Revitalisasi Lapangan Persibo.

Selanjutnya, Pemerintah Kabupaten Bone yang dipimpin Pjs Bupati Bone Ir.H.A.Bakti Haruni, C.E.S. melepas Gubernur Sulawesi Selatan, sampai di Tana Batue, Kecamatan Libureng. Gelar ini dilakukan sebagai bentuk penghargaan orang Bone kepada Dr.H.Syahrul Yasin Limpo, S.H.,M.H.,M.Si. dalam masa jabatan terakhirnya memimpin Sulawesi Selatan.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *