Bupati Bone Lepas Ribuan Peserta Gerak Sehat Produktif (GS-Pro)

BERITA2364 Dilihat

HumasBone – Bupati Bone, H. Andi Asman Sulaiman, S.Sos., M.M., didampingi Ketua TP PKK Bone, Hj. Maryam A. Asman, dan Kadis Pendidikan Bone, Drs. A. Fajaruddin, M.M., melepas ribuan peserta Gerak Sehat Produktif (GS-Pro) yang digelar Dinas Pendidikan Kabupaten Bone. Kegiatan olahraga dan senam massal ini dipusatkan di Kantor Dinas Pendidikan Bone pada Ahad pagi, 28 September 2025.

Dalam kesempatan ini, Bupati Bone juga meresmikan Masjid Al-Fajar DISDIK BONE di Kompleks Dinas Pendidikan Bone. Selain itu, Bupati Bone memberikan hadiah 1 tiket umrah kepada peserta GS-Pro menggunakan dana pribadi.

Turut hadir dalam acara ini Pj. Sekda Bone, A. Saharuddin, S.STP., M.Si., Anggota DPRD Bone Sulfiana, Kasi Ops Kasrem 141/Toddopuli Letkol Inf. Riski Hidayat Djohar, Dandenpom Bone, serta Kepala Perangkat Daerah Bone. Bupati Bone berharap kegiatan GS-Pro dapat meningkatkan kesehatan dan kebugaran masyarakat, serta mempromosikan gaya hidup sehat dan produktif.(wf)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *