Bupati Bone dan Ribuan Warga Salat Idul Fitri di Lapangan Merdeka

Pemerintah Kabupaten Bone menggelar Salat Idul Fitri 1 Syawal 1440 H / 2019 Masehi di Lapangan Merdeka Watampone, Rabu, 5 Juni 2019

Bupati Bone, Dr.H.A.Fahsar M.Padjalangi, M.Si. turut melaksanakan salat bersama Wakil Bupati Drs.H.Ambo Dalle, M.M., Ketua DPRD Bone, Forkopimda, serta Pejabat lainnya.

Dalam sambutannya Bupati Bone mengatakan, bahwa momentum lebaran adalah saat di mana kita umat muslim menyambut kemenangan setelah sebulan berpuasa sebulan penuh.

Semoga Ramadan yang telah kita lalui menjadi insipirasi dalam penerapan nilai-nilai Islam dengan mengedepankan kebersamaan.

Pada kesempatan itu Bupati Bone mengucapkan selamat Idul Fitri 1 Syawal 1440 Hijriah Mohon Maaf Lahir Batin, semoga Allah SWT menurunkan berkah dan hidayah-Nya kepada kita semua.

Selain itu, Bapak Bupati mengungkapkan, bahwa Laju pertumbuhan ekonomi Bone tertinggi di Sulsel.

Berdasarkan data yang ada menunjukkan laju pertumbuhan ekononomi Kabupaten Bone sebesar 8,43 persen.

Hal ini menempatkan Kabupaten Bone berada pada pada puncak pertumbuhan ekonomi tertinggi di Sulawesi Selatan.

Hal tersebut diungkapkan Bupati Bone Bpk. Dr.H.A.Fahsar M.Padjalangi, M.Si. dalam sambutannya sebelum salat Idul Fitri 1 Syawal 1440 H di Lapangan Merdeka Watampone.

“Alhamdulillah, Laju pertumbuhan ekonomi Kabupaten Bone menunjukkan progres yang sangat baik, yakni 8,34 persen, dan ini merupakan pertumbuhan ekonomi tertinggi di Sulsel dengan inflasi sebesar 4,69 persen” ungkapnya

Bupati Bone mengatakan laju pertumbuhan ekonomi di daerah ini diperkirakan akan tumbuh lagi menjadi sebesar 9,44 persen tahun ini” jelasnya.

Bertindak sebagai Imam Bpk. H Muh.Taufik Mustamin, S.Ag. beliau Imam Masjid Al -Mujahidin  Watampone, sementara sebagai khatib dari Staf Ahli Menteri Bidang Teknologi Kesejahteraan Sosial RI Prof. Dr.Syahabuddin, M.Ag.

Usai menunaikan salat Ied Bapak Bupati didampingi Wabup menyalami dan saling bermaafan bersama jamaah yang hadir memadati Lapangan Merdeka Watampone.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *