Taspen Serahkan Bantuan CSR ke Pemkab Bone, Wakil Bupati Apresiasi Komitmen Sosial Perusahaan

BERITA26 Dilihat

HumasBone — Wakil Bupati Bone, Dr. H. Andi Akmal Pasluddin, S.P., M.M., menerima kunjungan silaturahmi Direktur Operasional PT Taspen, Tribuna Phiterah Djaja, bersama rombongan di Rumah Jabatan Bupati Bone, Sabtu (1/11/2025).

Kunjungan tersebut dirangkaikan dengan penyerahan bantuan Corporate Social Responsibility (CSR) berupa dua unit motor sampah dan dua paket bedah rumah bagi ASN lingkup Pemerintah Kabupaten Bone yang diserahkan secara simbolis.

Dalam kesempatan itu, Wakil Bupati Bone menyampaikan apresiasi atas kepedulian sosial Taspen terhadap masyarakat dan aparatur daerah.

“Kami berterima kasih atas perhatian Taspen yang tidak hanya fokus pada layanan kepegawaian, tetapi juga hadir membantu peningkatan kesejahteraan ASN dan kebersihan lingkungan di Bone,” ujar Andi Akmal.

Sementara itu, Direktur Operasional Taspen, Tribuna Phiterah Djaja, menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Taspen dalam mendukung program pembangunan berkelanjutan di daerah.(wf)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *