Pemkab Bone Fasilitasi Perekrutan Tenaga Kerja Magang ke Jepang

BERITA84 Dilihat

HumasBone – Pemerintah Kabupaten Bone melalui Dinas Ketenagakerjaan memfasilitasi PT. OS Selnajaya dalam menyelenggarakan perekrutan tenaga kerja untuk program magang ke Jepang. Kegiatan pembukaan seleksi tenaga kerja ke Jepang ini dihadiri oleh Penjabat Sekretaris Daerah Kabupaten Bone yang mewakili Bupati Bone H. Andi saharuddin, S.STP., M. Si dan Kepala Dinas Ketenagakerjaan (Kadisnaker) A. Muchlis, S. STP., M.H.

PT. OS Selnajaya adalah perusahaan yang bergerak di bidang jasa konsultasi bisnis, manajemen, serta jasa pelatihan dan penempatan tenaga kerja. Melalui fasilitasi ini, Pemkab Bone mendukung upaya peningkatan kompetensi dan peluang kerja bagi tenaga kerja lokal di luar negeri, khususnya di Jepang melalui program magang.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan tenaga kerja di Kabupaten Bone memiliki kesempatan untuk mengembangkan kemampuan dan pengalaman kerja di Jepang, yang nantinya dapat bermanfaat bagi pengembangan karir dan peningkatan kualitas sumber daya manusia di Kabupaten Bone.(wf)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *