Bupati Bone Pimpin Rapat Dalam Rangka Menjelang Pemilihan Kepala Desa Serentak Gelombang Kedua

Bone.go.id-Watampone, Bupati Bone DR. H. A. Fahsar M. Padjalangi, M. Si., didampingi Sekda Bone Drs. H. A. Islamuddin, M.H., dan Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Bone A. Gunadil Ukra Menggelar Rapat dalam rangka Menjelang Pemilihan Kepala Desa Serentak (Pilkades) Gelombang Kedua Di Kabupaten Bone di Ruang Rapat Pimpinan (Rapim) Kantor Bupati Bone Rabu, 31 Agustus 2022.

Kegiatan ini dihadiri Asisten Bidang Pemerintahan, Asisten Bidang Administrasi Umum, Staf Ahli Bupati Bone, Kadis Pendidikan Kabupaten Bone, Sekretaris BKAD Kabupaten Bone, Pimpinan OPD Terkait yang diwakili dan Para Camat Sekabupaten Bone yang akan melaksanakan Pilkades.

Ada 23 Kecamatan yang akan menggelar Pilkades Serentak gelombang kedua dengan jumlah Desa 141 di Kabupaten Bone.

Dalam Sambutan dan Arahan Bupati Bone menghimbau kepada seluruh Camat agar selalu sigap menghadapi pilkades serentak tahap kedua mendatang, karena Pilkades tahap pertama usai kita laksanakan dengan sukses dan aman. Jangan karena keberhasilan pilkades yang lalu belum tentu ada jaminan kuseksesan kedepan. Namun kita selalu berharap agar pelaksanaan pilkades kedepan berjalan dengan lancar.
“Kita menjadikan kesuksesan itu menjadi pelajaran agar bisa sukses kedepan serta meminimalisir apa yang menjadi permasalah-permasalah yang lalu agar tidak terulang”Ungkap Bupati Bone.

Perlu ada sinergitas yang kuat terhadap stekholder untuk membangun kebersamaan agar Kegiatan yang kita akan laksanakan ini dapat berjalan dengan baik tanpa ada masalah serta berakhir lancar dan aman.(RIL/DL)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *