Alhamdulillah, Hasil Uji Swab Keluar, 3 Warga Bone Berstatus PDP Dinyatakan Negatif Covid-19

WATAMPONE, BONE.GO.ID, Tiga warga Kabupaten Bone Sulawesi Selatan berstatus PDP (Pasien Dalam Pengawasan) sudah keluar hasil uji swabnya, pada Sabtu, 18 April 2020.

Juru Bicara Covid-19 Kabupaten Bone Bpk. dr.Yusuf mengatakan, ketiganya dinyatakan Negatif Covid-19 atau Corona Virus berdasarkan uji swab.

Ketiga PDP ini masing-masing berinisial N (37 tahun), S (7 bulan) SI (19 tahun) yang berturut-turut dari Kecamatan Tanete Riattang, Ulaweng, dan Cina.

“Dengan demikian Status PDP yang kita tangani sampai hari ini total 9 orang, tinggal 1(satu) orang yang belum keluar hasil swabnya” Jelas Bpk. Dokter Yusuf.

Bupati Bone Bpk. Dr H.A.Fahsar M. Padjalangi,M.Si. selaku Ketua Tim Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Bone mengaku bersyukur kepada Allah SWT.

“Alhamdulillah ada tiga orang warga Bone berstatus Pasien Dalam Pengawasan (PDP) yang sudah keluar hari ini uji swab-nya hasilnya negatif covid 19,” Ungkap Bupati Bone.

Bapak Bupati tetap mengimbau kepada seluruh masyarakat Bone untuk tetap melaksanakan physical distancing, memakai masker, rajin cuci tangan pakai sabun, tidak bepergian keluar daerah, dan senantiasa berpikir positif dan berdoa kepada Tuhan Yang Maha Kuasa.

Bapak Bupati juga menyampaikan terima kasih sebesar-besarnya kepada seluruh tim satgas, Dokter dan Paramedis, para relawan, Media, LSM, Ormas, dan seluruh komponen masyarakat Bone dalam melawan Covid – 19.

Ia meminta doa seluruh lapisan masyarakat semoga Kabupaten Bone tetap zero Covid-19 Insya Allah. (AN-PROF).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *