Bupati Bone Dr.A.Fahsar Mahdin Padjalangi,M.Si. menyerahkan Laporan Keterangan Pertanggungjawaban Akhir Masa Jabatan (LKPj-AMJ) Periode 2013-2018.
LKPj setebal 500 halaman itu diserahkan ke Ketua DPRD Bone Drs.A.Akbar Yahya,M.M. pada rapat paripurna DPRD Bone, Senin 20 November 2017.
Bupati menjelaskan LKPj berisi tentang capaian kinerja selama menjabat Bupati Bone. “Laporan Pertanggungjawaban ini setebal 500 halaman, namun kami rangkum menjadi 40 halaman pada penyampaian pada kesempatan ini,” kata Bupati Bone usai menyerahkan LKPj.
Selanjutnya, LKPj Akhir Masa Jabatan Bupati Bone 2013-2018 tersebut akan dibahas oleh DPRD Bone apakah diterima atau ditolak.
Hadir Wakil Bupati Bone Drs.H.Ambo Dalle,M.M. pimpinan Forkopimda Bone, para Asisten, pimpinan SKPD, Kabag, Camat, kepala Desa/Lurah se-Kabupaten Bone.