LAN RI Daulat Bupati Bone Bawakan Ceramah Latpim Nasional

Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia (LAN RI) Provinsi Sulawesi Selatan mempercayakan Bupati Bone Bapak Dr. H. A. Fahsar M. Padjalangi, M.Si. membawakan Ceramah dalam Pelatihan Kepemimpinan Nasional Tingkat ll Angkatan IX.

Ceramah Isu Strategis Terkait Visitasi Kepemimpinan Nasional yang dibawakan Bupati Bone tersambung melalui virtual di Baruga Latea Riduni, Kompleks Rumah Jabatan Bupati Bone, Jln. Petta Ponggawae, Watampone, Senin 7 Juni 2021.

Adapun tema yang dibawakan Bupati Bone, yaitu “Pengembangan Inovasi Sektor Pertanian Berbasis Pedesaan Dalam Meningkatkan Daya Saing Daerah”.

Turut hadir mendampingi Bupati Bone, Asisten ll Bidang Prekonomian dan Pembangunan Setda Bone Bpk. A. Ikhwan Burhanuddin, S.H.,M.Si., Kadis Peternakan dan Kesehatan Hewan Kab. Bone Bpk. drh. Aris Handono, Kadis Pertanian Tanaman Pangan Hortikultura dan Perkebunan Bapak Ir. H. Sunardi Nurdin, M.Si. serta Kadis Ketahanan Pangan Bpk. A. Asman, S.Sos.,M.M.