Pemerintah Kabupaten Bone Mengucapkan Selamat Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2021
Setiap tanggal 1 Juni, Indonesia memperingatinya sebagai Hari Lahir Pancasila.
Hari Lahir Pancasila tersebut ditetapkan setelah Presiden Pertama Indonesia, Ir. Soekarno menyampaikan gagasan tentang dasar negara Indonesia.
Akhirnya, ditetapkan lah 5 poin sebagai dasar negara Republik Indonesia, yang disebut Pancasila.
Pancasila adalah semangat, motivasi, dan pribadi luhur kita sebagai generasi bangsa Indonesia.
Pancasila telah terbukti mampu mempersatukan bangsa Indonesia, mari kita rawat bersama-bersama.
Pancasila telah menyatukan dalam bingkai sila keberagaman, sehingga kita begitu berwarna.
Kita berhasil meluluhkan mata hati bangsa lain, hingga akhirnya mereka berkata, “Indonesia indah!”