Masyarakat Bone Antusias Ikuti Vaksinasi Massal COVID-19

Pemerintah Kabupaten Bone dalam hal ini Satgas COVID-19 melaksanakan Vaksinasi massal, pada Senin 8 Maret 2021.

Vaksinasi massal COVID-19 tersebut dilaksanakan di dua tempat, yaitu di Gedung PKK dan RSUD Tenriawaru Watampone.

Dari 200-an orang lebih yang didaftar, sebanyak 30-an orang etnis Tionghoa warga Bumi Arung Palakka yang tergabung dalam organisasi Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Kabupaten Bone mengikuti vaksinasi massal covid 19 di RSUD Tenriawaru, Senin, 8 Maret pagi ini

“Ada 200-anggota yang kami daftar ikut vaksin, hari ini baru 30-an orang dapat jatah vaksin di RSUD Tenriawaru, ” terang Hakim Lewa, Ketua PSMTI Bone

Dia pun berharap pandemi COVID-19 bisa segera berakhir, sehingga roda perekonomian kembali bangkit dan lancar.

“Kami dari PSMTI mendukung prokes dan juga vaksinasi agar pandemik covid 19 ini segera berakhir dan ekonomi bangkit, ” harap pemilik Toko Senang ini didampingi Wakil Ketua, Nasir Wijaya dan Bendahara PSMTI Bone, Liana.

Dengan mematuhi protokoler kesehatan mengenakan masker dan jaga jarak, mereka melakukan registrasi dan kemudian screening kesehatan berupa ukur suhu tubuh dan tekanan darah. Selanjutnya mendapatkan vaksinasi COVID-19 dari petugas medis.

“Saya senang sudah divaksin bersama teman-teman, ” ujar Imelda, salah seorang pemilik toko diesel. Bahkan salah seorang anggota PSMTI begitu sumringah menerima Kartu Vaksinasi COVID19.

Ia mengatakan “Saya mau bingkai ini kemudian pasang di depan toko, biar pembeli banyak dan tidak khawatir. Yang penting tetap mematuhi prokes, ” ujarnya.

Bahkan kegiatan vaksinasi massal ini didukung penuh oleh para jurnalis Bone. Mereka tampil sebagai garda terdepan untuk menerima vaksin COVID-19.

Seperti diketahui, tinggkat penyebaran dan penularan COVID-19 di kabupaten Bone mengakami penudunan drastis dalam tiga minggu terakhir.

Hal itu disebabkan tingkat kesadaran masyarakat Bone yang senantiasa patuh menerapkan protokol kesehatan.

Selain itu tim satgas COVID-19 Kabupaten Bone yang tidak henti-hentinya bergerak secara persuasif menyampaikan masyarakat agar patuh terhadap prokes.

Sampai Minggu 7 Maret 2021 pukul 20.00 Wita, Total Konfirmasi COVID-19 di Kabupaten Bone sebanyak 1256 kasus, dengan rincian sembuh 1199 orang, meninggal 35 orang, dan dirawat 22 orang.