Pj Sekda Bone Pimpin Rapat Pemantapan Peringatan HJB ke-694 Tahun 2024

BONE— Pemerintah Kabupaten Bone, Provinsi Sulawesi Selatan terus mempersiapkan diri jelang Hari Jadi Bone ke-694 Tahun 2024.

Panitia HJB Seksi Panggung menggelar rapat di Aula Gedung Korpri Bone, Jl. A Mappanyukki, Kota Watampone, Jumat (22/3/2024).

Rapat tersebut dipimpin langsung Pj Sekda Bone Andi Muhammad Guntur, S.I.P.

Andi Muhammad Guntur menyebutkan kegiatan rapat pemantapan untuk melihat sejauh mana kesiapan panitia dalam menyambut Hari Jadi Bone. Khususnya Seksi Panggung.

Apalagi kata dia, panggung ini merupakan ikon setiap tahunnya yang akan disaksikan tamu Hari Jadi Bone ke-694, baik masyarakat Bone maupun undangan masyarakat dari luar Bone.

” Acara Mattompang Arajang di mana penyucian benda pusaka peninggalan Kerajaan Bone yang berusia ratusan tahun akan dilaksanakan pada tanggal 20 April mendatang,”kata Andi Muhammad Guntur.

Diketahui, Panitia Seksi Panggung terdiri dari Kadis BMKCTR Bone, Kadis Pengelolaan SDA dan Bina Konstruksi Bone, Kadis Perumahan Kawasan Pemukiman dan Pertanahan Bone, Kadis Kominfo dan Persandian Bone, Kadis PMD Bone, Kepala BPKAD Bone, Kepala Bappeda Bone, Camat Tanete Riattang.

Diketahui, Hari Jadi Bone akan diperingati dengan Rapat Paripurna Istimewa HJB ke-694 Tahun 2024 pada 6 April 2024.

Selanjutnya, kegiatan Semarak Mattompang Arajang atau pembersihan benda benda pusaka peninggalan Kerajaan Bone akan dilaksanakan pada tanggal 20 April 2024.

Sebelumnya, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bone, Sulawesi Selatan (Sulsel) melaksanakan ziarah makam Raja Bone yang berada di luar Kabupaten Bone sebagai rangkaian Hari Jadi Bone (HJB) ke-694, pada akhir Februari 2024.

Agenda ziarah makam ini dipercepat karena sudah mendekati bulan suci Ramadan.

(RIL/AJ)*

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *