Hari Pahlawan, Kadis Kominfo Bone : Menghargai Jasa Pahlawan dengan Ciptakan Informasi Bermanfaat

BERITA911 Dilihat

BONE— Kepala Dinas Kominfo dan Persandian Kabupaten Bone, H. Barham, S.T., M.M., memaknai Hari Pahlawan 10 November 2023 sebagai momentum menghargai jasa para pahlawan bangsa.

“Bagi Dinas Kominfo dan Persandian Kabupaten Bone, Hari Pahlawan memiliki makna yang mendalam sebagai momentum untuk merenung dan menghargai jasa para pahlawan bangsa,” kata H. Barham.

“Sebagai garda terdepan dalam bidang komunikasi dan informatika, Dinas Kominfo dan Persandian mengambil inspirasi dari semangat perjuangan para pahlawan untuk terus berinovasi dalam memajukan teknologi informasi dan memberikan kontribusi nyata bagi kemajuan Kabupaten Bone,” tambahnya.

Dia mengajak semua masyarakat, menjadikan momentum Hari Pahlawan dengan menciptakan informasi yang bermanfaat dan sehat di tengah masyarakat.

“Hari Pahlawan menjadi panggilan untuk terus berupaya menciptakan informasi yang bermanfaat, menjaga keberlangsungan komunikasi yang efektif, serta berkomitmen dalam mendukung visi pahlawan-pahlawan masa kini untuk membangun masyarakat yang cerdas dan terkoneksi,” ajaknya.

(RIL/1)*.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *