HumasBone – Dengan konsep “MABERRE,” Bupati dan Wakil Bupati Bone berkomitmen untuk menciptakan pemerintahan yang lebih inklusif dan progresif, memastikan setiap kebijakan berpihak pada masyarakat, serta menjadikan Bone sebagai kabupaten yang maju, sejahtera, dan berkelanjutan
–Visi pembangunan Kabupaten Bone 2025-2030 berlandaskan tiga pilar utama:
Bone Mandiri – Kabupaten Bone diharapkan mampu mengelola sumber daya lokal secara efektif dan efisien, serta memberikan layanan publik yang berkualitas kepada masyarakat.
Bone Berkeadilan – Pemerataan pembangunan infrastruktur, akses sumber daya, dan kebijakan tanpa diskriminasi menjadi fokus utama.
Bone Berkelanjutan – Pembangunan dilakukan dengan memperhatikan aspek lingkungan, mitigasi bencana, serta keberlanjutan ekonomi dan sosial.
–Untuk mencapai visi tersebut, delapan misi pembangunan telah ditetapkan:
- Transformasi Sosial – Mendorong perubahan struktural demi kesejahteraan dan keadilan sosial.
- Transformasi Tata Kelola – Meningkatkan efektivitas sistem pemerintahan dalam menghadapi tantangan daerah.
- Keamanan dan Stabilitas Ekonomi – Memperkuat demokrasi substantif dan pertumbuhan ekonomi yang stabil.
- Transformasi Ekonomi – Meningkatkan daya saing ekonomi daerah dengan pertumbuhan inklusif.
- Pembangunan Kewilayahan – Menjamin akses layanan publik dan pembangunan yang merata di seluruh wilayah.
- Ketahanan Sosial, Budaya, dan Ekologi – Menjaga keseimbangan sosial dan lingkungan.
- Sarana Prasarana Berkualitas – Mewujudkan infrastruktur ramah lingkungan yang memenuhi kebutuhan masyarakat.
- Daya Saing Daerah – Meningkatkan kapabilitas Bone dalam persaingan global melalui pendekatan holistik dan integratif.
(wawanHariawan)