Penutupan HAB ke-80 Kemenag Sulsel, Wakil Bupati Bone Hadir dan Menutup Kegiatan Secara Resmi

BERITA85 Dilihat

HumasBone – Wakil Bupati Bone Dr. H. Andi Akmal Pasluddin, S.P., M.M., menghadiri kegiatan ramah tamah sekaligus menutup secara resmi rangkaian peringatan Hari Amal Bakti (HAB) ke-80 Kementerian Agama Republik Indonesia Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan Tahun 2026, Sabtu, 10 Januari 2026.

Kegiatan penutupan tersebut berlangsung di pelataran Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bone, Jalan Ahmad Yani, Watampone. Acara ini menjadi penutup seluruh rangkaian kegiatan HAB ke-80 yang telah dilaksanakan di Provinsi Sulawesi Selatan.

Melalui momentum peringatan Hari Amal Bakti ini, diharapkan sinergi antara Kementerian Agama dan pemerintah daerah semakin kuat dalam meningkatkan kualitas pelayanan keagamaan serta memperkokoh kerukunan umat beragama di daerah.(wf)