Bupati Bone Lepas Kontingen Porseni PGRI Bone

Bupati Bone Dr.H.A.Fahsar M.Padjalangi, M.Si. didampingi Wakil Bupati Bone Drs.H.Ambo Dalle, M.M. melepas Kontingen PORSENI PGRI Kabupaten Bone di Lapangan Merdeka Watampone, Minggu, 17 November 2019.

Rombongan tersebut dijadwalkan mengikuti Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) PGRI tingkat Sulawesi Selatan bakal dilaksanakan di Kabupaten Baru mulai tanggal 21 – 25 November 2019 mendatang.

Adapun Tema yang diangkat Rombongan Kabupaten Bone yakni, Siatting Lima Ri Uraga Tetti Puse’ (bekerja sama dan saling mengisi dalam upaya memaksimalkan buah keringat).

Bupati Bone dalam sambutannya mengatakan, kita ini jumlahnya besar sehingga kami berharap perolehan medalinya juga tertinggi.

Bapak Bupati menekankan kepada seluruh kontingen untuk menjaga kredibilitas,  bahwa kita dikenal dengan masyarakat mabessa (sopan santun dan ramah).

” Kita di sana datang untuk  berpacu dengan kecerdasan, maka dari itu jaga sportivitas dan raih juara” kata Bupati Bone.

Beberapa item olahraga yang akan dipertandingkan, di antaranya voli, bulutangkis, takraw, tenis lapangan dan tenis meja, Futsal, Bulu tangkis Catur dan Cabor lainnya.

Sementara untuk seni, ada kaligrafi, MTQ, nyanyi solo hingga lomba kreativitas guru.

Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) PGRI tingkat Sulsel bakal dilaksanakan 21 – 25 November 2019 tersebut akan dibuka Gubernur Sulsel Prof. Nurdin Abdullah.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *