Bupati Bone hadiri Aksi Gempita di Desa Lamakkaraseng

Pengurus Gerakan Pemuda Tani (GEMPITA), Kabupaten Bone, di bawah naungan Kementerian Pertanian Republik Indonesia, menggelar Tanam Perdana Bibit Jangung di Desa Lamakkaraseng, Kecamatan Ulaweng, Kamis 18 Mei 2017.

Kegiatan Gempita tersebut dihadiri langsung oleh Bupati Bone Dr.H.Andi Fahsar Mahdin Padjalangi, M.Si., Dandim 1407 Bone, Letkol Inf. Bobbie Tryantho,S.I.P., Pejabat SKPD Terkait, Camat Ulaweng, Forkopimca Ulaweng, para Kades, dan masyarakat setempat.

Ketua Gempita Bone, Muh. Zaidil menjelaskan, kalau kegiatan ini untuk percepatan swasembada pangan dengan memanfaatkan lahan Perluasan Area Tanam Baru (PATB) dan Penambahan Luas Tanaman Jagung (PLTJ).

“Gempita Bone hadir untuk mengawal program percepatan dengan fokus pada komoditi jagung 2017. Tanam perdananya kami gelar hari ini di Desa Lamakkaraseng, Kecamatan Ulaweng. Di wilayah ini, ada 25 hektare lahan tidur,” ungkap Zaidil.

Kornas Gempita, Rusmin Nuryadin, mengatakan kalau Kornas Gempita akan mendukung kegiatan yang dilakukan oleh Gempita.  “Semoga Program Jagung 2017 ini mampu menjadikan Sulsel, terkhusus Bone, bisa berdaulat lewat pangan serta menyejahterakan pemuda-pemuda taninya,” tandasnya.

Sementara itu, Bupati Bone sangat mengapresiasi Kegiatan yang dilaksanakan Gerakan Pemuda Tani Indonesia (Gempita) Kabupaten Bone. Bupati bangga melihat pemuda Bone sudah banyak melirik ke desa untuk turut membantu mengembangkan usaha tani di desa.

Mencari pekerjaan tidak hanya terpusat di kota, namun sebenarnya lahan pekerjaan itu dapat diperoleh di desa. ” Aksi yang dilakukan Gempita ini, perannya sangat besar dalam upaya mempertahankan ketahanan pangan di Kabupaten Bone,” kata Bupati.

Untuk diketahui, kondisi tanaman pangan di Kabupaten Bone didukung dengan lahan yang luas di beberapa kecamatan termasuk di Kecamatan Ulaweng. Menurut data Dinas Pertanian Tanaman Pangan dan Holtikultura Kabupaten Bone, pada tahun 2015 Bone mampu menghasilkan 284.071 ton jagung.

(Diskominfo dan Persandian Kab.Bone)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *